“Bersyukur” oleh Dr.Ir.Imaduddin Abdulrahim

Berikut ini adalah sebuah rekaman video edukasi mengenai “Bersyukur yang Baik dan Benar” oleh salah satu tokoh yang mempelopori berdirinya ICMI, yaitu Dr. Ir. M. Imaduddin Abdulrahim (alm.), yang biasa disapa sebagai Bang Imad.

 

Sekilas mengenai Bang Imad

Bang Imad lahir di Langkat, Sumatera Utara, dari keluarga berlandaskan agama Islam yang kuat. Pendidikan agama Islam yang diterimanya sejak kecil membentuknya sebagai sosok yang memiliki semangat keislaman yang berkobar dan membawanya untuk aktif berkecimpung di dunia dakwah. Beliau pun selalu bersemangat dalam menuntut ilmu, aktif dalam berorganisasi – khususnya yang berlandaskan Islam, serta selalu berlomba-lomba dalam berbuat kebaikan.

 

Kegiatan berdakwah dan berorganisasi semakin mewarnai kehidupan Bang Imad setelah beliau memulai kuliah di ITB. Sebagai anggota HMI, Bang Imad merupakan salah satu penggagas digalakkannya pengkajian Al-Qur’an dan tafsir di kalangan aktivis mahasiswa, hingga akhirnya RRI tertarik untuk menyiarkan kegiatan tersebut secara rutin. Semangatnya yang terus berkobar dalam hal dakwah kemudian menjadikannya sebagai salah satu penggagas berdirinya Masjid Salman di ITB, dengan melibatkan berbagai tokoh besar lain, diantaranya yaitu Presiden Soekarno dan Presiden Soeharto.

 

Sebagai seseorang yang sangat memegang teguh agama Islam, Bang Imad mematuhi perintah Allah SWT untuk menuntut ilmu setinggi mungkin serta terus berdakwah dimanapun dirinya berada. Setelah lulus dari ITB, Bang Imad melanjutkan pendidikannya dengan mengambil gelar S2 dan S3 di Amerika Serikat.

 

Di dalam hidupnya, Bang Imad selalu aktif berdakwah maupun berorganisasi, baik ketika ia berada Indonesia, ketika di Amerika Serikat, maupun ketika ia diminta menjadi tenaga pengajar di Malaysia. Karakternya yang kuat, cerdas, teguh memegang agama dan prinsip moral universal serta selalu berorientasi pada kemajuan Islam mengantarkannya menjadi tokoh yang sangat dikenal di Indonesia maupun mancanegara.

 

Semangat beliau dalam melaksanakan ajaran agama dengan baik dan benar, serta untuk terus tekun menuntut ilmu dan berdakwah mencerminkan sosok Islam dan pribadi scientist Muslim yang sangat baik untuk diikuti. Perjuangannya berdakwah dan memajukan berbagai bidang keilmuan yang berlandaskan agama, serta bebas dari kepentingan politik pun patut untuk diteruskan.

 

Selamat menyaksikan video di bawah ini. Semoga dapat memperkaya pengetahuan, memperbaiki pemahaman kita mengenai “Bersyukur”, serta sekaligus memperkuat keimanan kita. Insya Allah.

 

*****

Narasumber:

ahmadalim.blogspot.com/2010/09/imaduddin-abdulrahim.html

www.seasite.niu.edu/trans/Indonesian/Concordance/Republika%20Online4.htm

youtube.com

Video Selengkapnya

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *